
TERNATE, DETIKMALUT.com - Anike Mararu, seorang perawat berbakat asal Tobelo, Maluku Utara, siap melangkah ke perjalanan baru dalam karirnya. Anike, yang baru berusia 24 tahun, telah berhasil memenangkan kesempatan emas untuk bergabung dengan Rumah Sakit Sulaiman Al-Habib di Riyadh, Arab Saudi.
Setelah melewati seleksi ketat, Anike dipilih sebagai satu-satunya perwakilan dari Maluku Utara di antara enam orang yang akan berangkat. Pada tanggal 1 April, Anike dan kelima rekannya bersiap berangkat dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Jakarta, menggunakan layanan penerbangan Etihad Airways.
"Anike akan berangkat malam ini bersama lima temannya menggunakan Etihad Airways pukul 00:45 WIB dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta," kata Tri Indrawati, Direktur Operasional PT. Timur Jaya Lestari, melalui sambungan whatsapp (01/05).
Sebelumnya, Anike telah melewati serangkaian tahapan seleksi pada bulan Februari di Hotel Zest Jemursari Surabaya. Seleksi tersebut diikuti oleh sekitar 70 peserta dari berbagai daerah, dan Anike berhasil menonjol di antara mereka.
"Bekerja di RS Sulaiman Al-Habib Riyadh, Arab Saudi, memberikan berbagai fasilitas kepada Anike, termasuk gaji lebih dari 10 juta, tempat tinggal gratis berupa apartemen, transportasi gratis, asuransi medis, asuransi ketenagakerjaan/BPJS, tiket cuti tahunan Arab Saudi-Jakarta pulang pergi, dan umroh gratis bagi yang beragama Muslim," jelas Tri Indrawati.
Program bekerja ke Arab Saudi merupakan hasil kerjasama antara Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Provinsi Maluku Utara dengan PT. Timur Jaya Lestari, sebuah perusahaan resmi penyedia jasa tenaga kerja ke Arab Saudi.
Ditempat berbeda Dr. Marwan Polisiri selaku Kadis Nakertrans Malut mengungkapkan "mendukung penuh anak-anak Muda, yang mau jadi Tenaga Kerja Migran, selain itu Mereka adalah pahlawan devisa Negara dan Daerah, duta Negara dan Daerah, dan juga Tulang punggung bagi Keluarga mereka,"(01/05).
Dengan semangat yang berkobar, Anike siap menapaki perjalanan barunya dalam dunia perawatan kesehatan internasional, membawa harapan dan inspirasi bagi banyak orang dari Maluku Utara yang bermimpi untuk menggapai kesuksesan di luar negeri.(Red)*